Tingkatkan Kesehatan Lansia, Mahasiswa KKN gandeng Kelurahan Singorejo Melakukan Pos Lansia

Shofy Maulidya Fatihah
BvsuAABScsP0QAAAABJRU5ErkJggg==
Pos Lansia yang diadakan Mahasiswa KKN UIN Walisongo

Wartacakrawala.com – Demi meningkatkan mutu kesehatan warga lansia mahasiswa KKN Reguler dari rumah melakukan pemeriksaan kesehatan untuk warga lansia di Kelurahan Singorejo, Demak.

Dengan bekerjasama dengan Kelurahan Singorejo yang menggandeng Puskesmas Demak I dan Kader Lansia di Kelurahan Singorejo, pemeriksaan kesehhatan lansia ini sebagai bentuk kepedulian Mahasiswa KKN dan Kelurahan Singorejo dalam meningkatkan mutu kesehatan warga lanjut usia di Kelurahan Singorejo terlebih lagi dimasa pandemi seperti ini tidak mudah medapatkan layanan kesehatan di instansi kesehatan umum.

Bertempat di kediaman Ibu Siti Musyaadah yang merupakan salah satu Kader Lansia sehingga tidak mengharuskan warga lanjut usia pergi ke klinik kesehatan untuk mendapatkan pengecekan kesehatan secara gratis.

Baca juga: Mahasiswa UIN Walisongo Sosialisasikan Pentingnya Memakai Masker

Kegiatan pengecekan kesehatan yang dilaksanakan pada hari Senin, 10 November 2020 dihadiri oleh Ibu Siti Listianah, A.Md. Keb selaku petugas kesehatan dari Puskesmas Demak I dan warga lansia rentan usia 40-70 tahun yang berjumlah 12 orang.

Pemeriksaan kesehatan ini meliputi cek tekanan darah, cek berat badan, cek tinggi badan, kuisioner singkat mengenai keluhan kesehatan yang dirasakan oleh warga lanjut usia serta pemberian Vitamin C dan Vitamin B1 yang membantu meningkatkan kesehatan warga lanjut usia.

“Pemeriksaan ini akan terus dilakukan karena mengingat bahwa semakin bertambahnya usia seseorang maka kesehatannya juga akan menurun,” ujar Ibu Muyasaroh. (*)

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post

Mahasiswa UIN Walisongo Sosialisasikan Pentingnya Memakai Masker

Next Post

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Andil dalam Gerakan Senin Resik di Semarang Zoo

Related Posts
Total
0
Share