Digital Marketing Solusi Usaha di Era Pandemi

Luluk Mukarromah
Ririn Inamatul Solekhah, Mahasiswa Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang

Wartacakrawala.com – Saat ini digital Marketing menjadi solusi bagi pelaku usaha untuk meningkatkan pemasaran usaha ke berbagai penjuru. Digital marketing atau pemasaran digital merupakan suatu usaha untuk mempromosikan sebuah merek dengan menggunakan media digital yang dapat menjangkau konsumen secara tepat waktu.

Digital marketing sangat membantu para pelaku usaha dalam mengembangkan usahanya, baik pelaku usaha kecil maupun pelaku usaha yang sudah besar. Sehingga digital marketing menjadi trending di Tahun 2020 ini. karena selain mudah untuk di lakukan, juga dapat dilakukan oleh berbagai kalangan.

Apalagi jika melihat kondisi sekarang, di tengah-tengah adanya pandemi Covid-19 yang sudah memiliki dampak terhadap perekonomian dunia, dan juga tidak tau kapan akan berakhir. Membuat manusia berfikir dua kali untuk memenuhi segala kebutuhan hidupnya, dengan adanya PHK besar-besaran lalu naiknya harga sandang pangan, dan parahnya lagi pengeluaran yang tidak seimbang dengan pemasukan. Sehingga mau tidak mau masyarakat harus berfikir ekstra agar dapat menyambung hidupnya, Untuk menunjang segala kebutuhannya.

Dibalik dampak adanya pandemi ini membuat manusia berfikir lebih kreatif untuk tetap bertahan hidup dengan membuka usaha, berjualan atau mengubah cara jualan tradisional ke modern dengan menggunakan kecanggihan teknologi saat ini, yaitu melalui digital marketing. Selain memempelajari hal baru dengan menyesuaikan diri dengan keadaan yang ada, juga mendapatkan pendapatan yang hasilnya lebih dari biasanya.

Seperti yang telah dilakukan oleh seorang pengrajin sapu ijuk handal dalam menghadapi kondisi pandemi ini. Beliau bernama bapak Wasino seorang pengrajin sapu yang memiliki usaha pembuatan sapu ijuk sejak tahun 1985 di dusun Galbon, Rw 04, Kelurahan Wonolopo, Kecamatan Mijen, Semarang.

Keuntungan yang beliau dapatkan tidak menentu tergantung berapa banyak jumlah pesanan yang diterima setiap harinya. Namun uniknya beliau tidak merasa cemas menjualkan sapu-sapunya, karena beliau sudah menggunakan srategi pemasaran digital marketing sebelumnya yaitu dengan mempromosikan online melalui Whatsapp, namun dikarenakan umur beliau yang semakin tua lalu hanya melayani pemasaran melalui via ofline dari toko-ke toko. Kemudian adanya pandemi ini membuat beliau harus melakukan hal yang dulu pernah dilakukannya, sebab dirasa lebih mudah dan juga dirasa lebih menguntungkan jika dilakukan disaat kondisi seperti ini.

Profit yang didapatkan pun lumayan dari pada hanya menyetorkan dari toko- ke toko yang ada di desanya. karena dengan menggunakan digital marketing beliau dapat menjual sapu ijuknya di berbagai kota dengan jumlah dan varian yang berbeda.

Seorang pengrajin harus dapat menggunakan kemampuannya untuk menciptakan sesuatu yang luar biasa dan memiliki nilai harga jual yang tinggi, sebagaimana yang dilakukan seorang pengrajin handal ini, beliau dapat mengubah ijuk menjadi berbagai macam bentuk dan manfaat, seperti membuat hiasan lampu taman perumahan komplek, benang ijuk, sapu ijuk dan masih banyak lagi karya-karya yang beliau ciptakan hanya dengan menggunakan bahan utama ijuk.

Setiap apa yang ditanam maka akan dipanen, dan apa yang dikerjakan akan membuahkan hasil. Suatu usaha tidak akan bisa berjalan jika hanya mementingkan gengsi dan malu, karena gengsi tidak akan membuat hidup menjadi bergengsi. Dan sekecil apapun usaha yang dimiliki kamu adalah bosnya, dan setinggi apapun pangkat yang kau punya kamu tetaplah seorang pegawai (Bob Sadino).

Digital marketing membantu pelaku usaha untuk mengembangkan usahanya walaupun dalam keadaan pandemi, dan juga meningkatkan kreatifitas anak bangsa dalam bidang ekonomi usaha dan marketing. Secanggih apapun teknologi saat ini akan sia-sia, jika masyarakat tidak dapat menggunakannya dengan baik, dan memanfaatkan sebagaimana mestinya. Semakin hari teknologi semakin canggih dan manusia bisa saja dibuat terlena oleh kecanggihannya. Dengan melihat tantangan zaman yang luar biasa, maka manusia perlu menyiapkan diri untuk menghadapinya. (*)

*)Penulis: Ririn Inamatul Solekhah, Mahasiswa Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang

*)Tulisan Opini ini sepenuhnya adalah tanggung jawab penulis, tidak menjadi bagian tanggung jawab redaksi Wartacakrawala.com

*)Opini di Wartacakrawala.com terbuka untuk umum. Panjang naskah maksimal 4.000 karakter atau sekitar 600 kata.

*)Redaksi berhak tidak menayangkan opini yang dikirim

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post

Bantu Pendidikan Anak, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Adakan Rumah Belajar Online

Next Post

KKN UIN Walisongo Andil dalam Persiapan Pembukaan Wisata Djagongan Koena Banyumas

Related Posts
Total
0
Share