Serap Aspirasi, Kapolsek Karangploso Laksanakan Jumat Curhat

Avatar
Kapolsek Karangploso Iptu Bambang Subinajar. S.E. menyapa petani dalam program Jumat Curhat
Kapolsek Karangploso Iptu Bambang Subinajar. S.E. menyapa petani dalam program Jumat Curhat

Wartacakrawala.com – Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana S.I.K., melalui Kapolsek Karangploso Iptu Bambang Subinajar. S.E. melaksanakan kegiatan “Jumat Curhat” bersama Para Petani di Dusun Babatan Desa Tegalgondo, Jumat (30/12/2022) Pagi.

Jumat Curhat merupakan program prioritas Kapolri dimana suatu wadah bagi para tokoh untuk dapat berdialog dan menyampaikan aspirasi dan berbagai masalah yang muncul di wilayah kecamatan Karangploso.

Kegiatan ini hadiri oleh Kapolsek Karangploso beserta anggota dan moment ini sekaligus untuk pererat silaturahmi dengan Para petani di Dsn. Babatan Ds. Tegalgondo.

Baca juga: Apresiasi Wajib Pajak Terbaik, Pemkab Jember Gelar Tax Awards

“Komunikasi yang kita jalin dengan silaturahmi ini merupakan kegiatan yang sangat baik, dalam mengucap syukur kepada Allah atas nikmat yang diberikan Nya juga semakin terjalinnya hubungan baik antara Masyarakat dan Kepolisian,” ucap Kapolsek Karangploso Iptu Bambang Subinajar, S.E.

Dalam kesempatan tersebut para petani menyampaiakan keluhan terkait dengan melambungnya harga Pupuk serta sulitnya mendapatkan pupuk bersubsidi dari Pemerintah serta transparan dalam informasi RDKK (Rencana Definitif Kebutuhan kelompok) kepada para kelompok Tani.

“Kami ini pak petani kecil jika biaya untuk pupuk saja mahal bagaimana kita bisa balik modal? ditambah lagi sekarang pembagian pupuk bersubsidi saya rasa belum merata,” ujar Yoyok salah satu petani.

Menanggapi hal tersebut di atas, Kapolsek menyarankan untuk bisa terus berkoordinasi dengan dinas Pertanian Malang dan kepada para distributor pupuk agar penyalurannya bisa secara merata.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Badrul Bari Ketua Gemasaba Kota Malang.

Tolak Wacana Sistem Proporsional Tertutup ini Kata Ketua Gemasaba Kota Malang

Next Post
Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana berikan keterangan terkait penanganan kasus di Polres Malang sepanjang Tahun 2022

Polres Malang Selesaikan 1.065 Kasus Kriminal Sepanjang Tahun 2022

Related Posts