Peduli Lingkungan, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Lakukan Kerja Bakti

Shofy Maulidya Fatihah
Mahasiswa KKN UIN Walisongo foto bersama usai kerja bakti
Mahasiswa KKN UIN Walisongo foto bersama usai kerja bakti

Wartacakrawala.com – Mahasiswa KKN MIT DR XI UIN Walisongo Kelompok 57 lakukan kerja bakti di area objek wisata Watu Sumong yang terletak di Desa Peron Kecamatan Limbangan Kabupaten Kendal, Rabu (27/01).

Kegiatan ini menggandeng sejumlah penggiat Pokdarwis atau yang biasa dikenal dengan Kelompok Sadar Wisata yang bertugas mengelola objek wisata tersebut.

Salah satu anggota Pokdarwis Ulal mengatakan bahwa memasuki musim penghujan, di area obyek wisata Watu Sumong banyak tumbuh tanaman liar yang menghalangi jalan menuju puncak.

Baca juga: Mahasiswa KKN UIN Walisongo Melakukan Kegiatan Penyemprotan Disinfektan

“Tumbuhnya tanaman liar itu menutup jalan untuk masuk ke lokasi, akibatnya menghambat perjalanan turis yang ingin naik keatas,” kata Ulal.

Ia menambahkan bahwa sebagai Pokdarwis merupakan kewajibannya untuk menjaga tempat wisata di sekitarnya.

“Kita harus selalu merawat dan menjaga tempat tersebut, kalo bukan kita yang menjaga lalu siapa lagi kan,” ucapnya.

Selaras dengan Ulal, Mahasiswa KKN Kelompok 57 Achmad Supriyanto mengatakan sebagai warga Kendal sudah selayaknya membantu merawat kelestarian Obyek Wisata Watu Sumong.

Baca juga: Halang Rintang Pementasan Teater di Tengah Pandemi

“Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari Divisi Lingkungan yang diikuti oleh 15 anggota kelompok dan didampingi oleh POKDARWIS Desa Peron,” kata Supri.

Ia menambahkan bahwa sebagai masyarakat Kendal, harus ikut serta dalam kemajuan pariwisata di Kabupaten Kendal dengan cara membantu merawat tempat wisata di Kabupaten Kendal.

Supri berharap agar kegiatan ini dapat meningkatkan kepekaan mahasiswa dan masyarakat terhadap kebersihan lingkungan. Serta dapat ikut serta dalam melestarikan pariwisata yang ada agar semakin dikenal oleh banyak orang.

“Karena kalo pariwisata di Kabupaten Kendal maju dan di Kendal dikenal oleh banyak orang, maka secara tidak langsung perekonomian masyarakatnya akan terangkat,” tutupnya. (*)

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Penyemprotan disinfektan yang dilakukan mahasiswa KKN UIN Walisongo

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Melakukan Kegiatan Penyemprotan Disinfektan

Next Post
Mahasiswa KKN UIN Walisongo foto bersama warga usai membuat jamu beras kencur

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Ajak Warga Buat Jamu Beras Kencur

Related Posts
Total
0
Share