Pendampingan Belajar Mengaji untuk Tingkatkan Semangat Anak

Luluk Mukarromah
Pendampingan belajar mengaji oleh mahasiswa KKN UIN Walisongo
Pendampingan belajar mengaji oleh mahasiswa KKN UIN Walisongo

Wartacakrawala.com – Era new normal tidak menyurutkan semangat anak-anak untuk belajar mengaji di tengah pandemi Corona. Meski harus memakai protokol kesehatan yang ketat, mereka tetap antusias menimba ilmu.

Sejak adanya pandemi COVID-19, kegiatan belajar mengaji di Desa Tedunan Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara sempat ditiadakan guna pencegahan penyebaran virus COVID-19.

Namun setelah diterapkannya new normal di bulan Juni 2020 kemarin, salah satu guru mengaji Nor Faizah telah melaksanakan kembali kegiatan belajar mengaji dengan mematuhi protokol kesehatan.

Tak hanya itu, setiap anak yang mengaji juga diwajibkan memakai masker atau face shield, menjaga jarak dan mencuci tangan terlebih dahulu sebelum masuk ke rumah gurunya.

Baca juga: Mahasiswa UIN Walisongo Membagikan Hand Sanitizer pada Warga

“Kegiatan mengaji ini dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Wajib pakai masker atau face shield, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir. Dan tentu kami menerapkan physical distancing,” kata Nor Faizah, Kamis (11/02).

Pada awalnya anak-anak sempat mengalami kesulitan saat harus memakai masker atau face shield. Namun perlahan hal itu tak menjadi masalah dan tetap antusias.

“Awalnya kesulitan mengaji dengan memakai masker atau face shield. Tapi sekarang anak-anak sudah terbiasa,” tuturnya.

Lalu sampai kapan protokol ini diterapkan? Nor Faizah menyebut hingga virus Corona benar-benar hilang. Ia juga berharap cara yang diterapkan ini bisa menjadi contoh di era New Normal.

“Kalau sampai kapan ya sampai Corona ini hilang. Makanya saya berharap hal ini juga dapat diterapkan di tempat lain. Meski ada Corona tapi harus tetap semangat belajar mengaji,” pungkasnya. (*)

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Mahasiswa UIN Walisongo lakukan pembagian Handsanitizer

Mahasiswa UIN Walisongo Membagikan Hand Sanitizer pada Warga

Next Post
Mahasiswa Kkn UIN Walisongo latih anak buat masker Tie Dye

Latih Kreatifitas Anak dengan Pembuatan Masker Tie Dye

Related Posts
Total
0
Share