Wartacakrawala.com – Mahasiswa KKN MIT – 11 DR Kelompok 62 UIN Walisongo Semarang, M. Irsyad Maulana memberikan donasi untuk korban banjir di Pekalongan pada Rabu (17/02/21) Donasi tersebut berupa pakaian dan sembangko.
Ketua BEM FKIP UNIKAL, Muhammad Arroqil mengatakan bahwa kegiatan ini pertama kali diadakan oleh mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.
“Mengingat banjir di Kota Pekalongan tahun ini cukup parah, kami berinisiatif untuk membuka donasi teruntuk siapapun,” Katanya.
Arroqil menambahkan bahwa pihaknya melakukan survei beberapa titik lokasi yang akan diberi donasi.
“Donasi ini kami adakan untuk meringankan beban dari teman-teman kita yang terdampak korban banjir di Kota Pekalongan terutama yang hingga saat ini masih belum surut.” Kata ilmi di posko donasi di Mataram Pekalongan.
Baca juga: Mahasiswa KKN UIN Walisongo Galang Dana untuk Korban Banjir
Pihaknya melihat sudah ada arahan untuk mengungsi. Ia berharap bantuan ini dapat meringankan beban para pengungsi. “Mudah-mudahan situasi cepat kondusif sehingga para pengungsi bisa beraktivitas seperti biasanya,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, juga dilakukan distribusi bahan sembako dan pakaian ke beberapa titik wilayah Kota Pekalongan. Namun karena keterbatasan waktu baru satu lokasi yang ditinjau yakni pekalongan barat. (*)