Wartacakrawala.com – KKN MIT DR 11 Kelompok 12 UIN Walisongo Semarang melakukan pengabdian di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Zawiyatul Ulum Kelurahan Wates, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang.
Saifur Rizaluddin selaku Koordinator Bidang Keagamaan menyatakan bahwa kelompok 12 mengabdikan diri sebagai pengajar di TPQ Zawiyatul Ulum sudah berlangsung sejak masa pelepasan KKN.
Mansur selaku Pengasuh TPQ Zawiyatul Ulum juga memaparkan pembelajaran di TPQ ini berjalan dengan menggunakan metode Drive Thru dan tetap mematuhi protokoler kesehatan.
Baca juga: Dukung Pemerintah, KKN UIN Walisongo Bagikan masker Door to Door
“Metode yang digunakan selama masa pandemi yaitu metode Drive thru dimana nanti santri datang kemudian mengaji, setelah mengaji langsung pulang kerumah masing-masing, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan,” tuturnya.
Selaku pengajar TPQ Zawiyatul Ulum, Gus Rendra menuturkan “Kami dari guru pengajar TPQ Zawiyatul Ulum mengucapkan banyak terimakasih kepada mahasiswa KKN UIN Walisongo yang telah meluangkan waktunya untuk membantu kami dalam masa pandemi ini, setiap sore membantu mengajar anak didik kami,” pungkasnya.
Perpisahan TPQ Zawiyatul Ulim diakhiri dengan acara lomba Cerdas Cermat dan Tahlil bersama semua pengurus TPQ Zawiyatul Ulum. (*)