Sigap, Polres Sumenep Bantu Evakuasi Penumpang Kapal Sabuk Nusantara 91

Avatar
Proses evakuasi penumpang Polres Sumenep Bantu Evakuasi Penumpang Kapal Sabuk Nusantara 91 yang kandas akibat menabrak karang di perairan pulau Setabok Desa Sapeken Kecamatan Sapeken, Kabupaten Sumenep
Proses evakuasi penumpang Polres Sumenep Bantu Evakuasi Penumpang Kapal Sabuk Nusantara 91 yang kandas akibat menabrak karang di perairan pulau Setabok Desa Sapeken Kecamatan Sapeken, Kabupaten Sumenep

Wartacakrawala.com – Kapal Sabuk Nusantara 91 kandas akibat menabrak karang di perairan pulau Setabok Desa Sapeken Kecamatan Sapeken, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis (05/05) sekira pukul 12.15 Wib.

Kejadian ini mengakibatkan kapal tidak bisa bergerak dan harus dilakukan evakuasi terhadap seluruh penumpang dan awak kapal.

Kapal dengan tujuan Pelabuhan Sapeken – Kangean – Kalianget, dengan mengangkut sepeda motor 13 unit dan penumpang sekitar 434 orang.

Saat perjalanan sekitar 30 menit, Kapal sinyalir terlalu melambung sehingga terdengar ledakan keras di lambung kapal, dan ternyata kapal kandas menabrak karang.

Baca juga: Antisipasi Kriminalitas, Satsamapta Polres Malang Patroli di Stasiun Kepanjen

Kapal yang dinahkodai oleh Kapten Kuseno dengan ABK sebanyak 22 orang berusaha untuk memundurkan kapal agar terlepas dari karang Teluk Sapatako, namun usaha yang dilakukan beberapa kali oleh Nahkoda dan ABK tidak membuahkan hasil, apalagi air laut mulai surut.

Hal ini mendorong Polres Sumenep bergerak cepat. Kapolres Sumenep AKBP Rahman Wijaya, S.Ik memberikan perintah kepada Kapolsek Sapeken Iptu Datun Subagyo berserta anggota membantu evakuasi penumpang dengan menggunakan perahu nelayan untuk kembali ke Sapeken.

“Sebanyak 384 penumpang Kapal Sabuk Nusantara 91 di evakuasi dengan memakai perahu nelayan,” ungkap Kapolres Sumenep, Rahman.

Sedangkan sisa penumpang sebanyak 50 orang masih bertahan di atas kapal menunggu air laut pasang untuk dilakukan evakuasi.

“Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa,” paparnya.

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Kapolsek Wagir AKP Fajar Rianu pimpin Operasi Yustisi Gabungan TNI, Polri, Kecamatan dan staf Desa di Desa Gondowangi, Kecamatan Wagir

Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Polsek Wagir Gelar Operasi Yustisi Gabungan

Next Post
Anggota Polres Batu saat memberikan edukasi kepada pengunjung wisata

Lonjakan Wisatawan, Polres Batu Minta Perketat Prokes di Semua Kawasan Wisata

Related Posts
Total
0
Share