Wartacakrawala.com – Sejumlah media asing atau luar negeri menyoroti Tragedi Stadion Kanjuruhan yang menewaskan 131 orang, seperti The New York Times hingga BBC.
Kerusuhan itu terjadi usai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Sabtu (1/10/2022) malam.
Kerusuhan terjadi antara suporter dan aparat, ketika supporter mulai turun ke lapangan usai laga.
Kerusuhan memuncak ketika gas air mata dilontarkan ke arah lapangan dan tribun untuk menghalau suporter.
Baca juga: Kapolri Sebut Penyebab Pintu Terkunci di Kanjuruhan karena Ditinggal Penjaga
Kondisi itu membuat suporter panik sehingga mereka berusaha untuk menyelamatkan diri.
Akibat saling berdesak-desakan karena beberapa pintu terkunci dan efek gas air mata yang membuat sesak nafas, beberapa penonton terinjak hingga pingsan.
Tak hanya menjadi kabar memilukan bagi sepak bola Indonesia, Tragedi Stadion Kanjuruhan juga mendapat sorotan media asing.