Diresmikan, Pasar Wisata Penjaringansari Surabaya Miliki Gaya Kekinian

Avatar
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan Pasar Wisata Penjaringansari di Jalan Raya Pandugo, Surabaya, Minggu (25/9/2022) / dok. Pemkot Surabaya
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan Pasar Wisata Penjaringansari di Jalan Raya Pandugo, Surabaya, Minggu (25/9/2022) / dok. Pemkot Surabaya

Wartacakrawala.com – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan Pasar Wisata Penjaringansari di Jalan Raya Pandugo, Surabaya, Minggu (25/9/2022).

Peresmian itu ditandai dengan penandatanganan prasasti yang dilakukan langsung oleh Wali Kota Eri.

Seusai meresmikan Pasar Wisata itu, Wali Kota Eri juga sempat meninjau secara langsung stand-stand yang ada di pasar tersebut. Bahkan, ia juga sempat nongkrong bersama jajaran Pemkot Surabaya di area pasar tersebut.

Pada kesempatan itu, Wali Kota Eri mengaku bersyukur karena akhirnya Pasar Wisata Penjaringansari bisa rampung dan bisa diresmikan.

Menurutnya, Pasar Wisata Penjaringansari ini konsepnya berbeda dibanding pasar-pasar yang sudah ada saat ini.

Baca juga: Tawarkan Sejumlah Wahana, Berkuda dan Naik Kano, Segini Tarif Romokalisari Adventure Land

“Ini sebenarnya pasar basah, tapi kita jadikan pasar kering, sehingga mereka bisa berjualan dan kita tunjukkan bahwa kita bisa. Biar pelanggan yang datang ke sini juga merasa nyaman,” kata Wali Kota Eri.

Ia juga menjelaskan bahwa konsep pasar ini digabungkan pula dengan konsep UMKM yang juga bisa berjualan di tempat tersebut, sehingga ada yang berjualan jajanan pasar, makanan dan produk UMKM lainnya.

Bahkan, di depan pasar itu juga disediakan lapangan untuk bermain basket dan lainnya, sehingga kalau sudah bermain basket, bisa langsung nongkrong di pasar tersebut.

“Inilah yang kita lakukan dan akan terus kita kembangkan dan terapkan di tempat-tempat lainnya. Memang tidak semua tempat memiliki karakteristik yang sama dengan di daerah ini, tapi nanti kalau ada yang sama karakteristiknya dengan di sini, bisa menerapkan konsep ini juga,” ujarnya.

Wali Kota Eri berharap, peresmian Pasar Wisata Penjaringansari ini bisa menjadi berkah dan bisa mengembangkan dan membangkitkan perekonomian warga sekitarnya.

“Terus semangat para pedagang, ayo kita bersama-sama membangkitkan perekonomian Surabaya,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, serta Perdagangan (Dinkopdag) Kota Surabaya Fauzie Mustaqim Yos mengatakan bahwa Pasar Penjaringansari merupakan pasar basah yang sejak tahun 2017 belum dapat beroperasi secara maksimal sehingga membutuhkan intervensi khusus.

Oleh karena itu, untuk mengoptimalkan kegiatan usaha di pasar Penjaringansari, maka Pemkot Surabaya merubah konsep. 

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Pemkab Ponorogo umumkan lima besar desain terbaik Monumen Reog Ponorogo (MRP) / kominfo/win/hw

5 Desain Terbaik Monumen Reog Ponorogo Terpilih, MRP Kian Dekat

Next Post
Bupati Madiun didampingi Forkopimda Kabupaten Madiun lakukan pelepasan ekspor AC Kereta api ke Filipina di Kantor IMS, Senin (26/9/2022) / dok. Pemkab Madiun

Keren, Madiun Lakukan Ekspor AC Kereta Api ke Filipina

Related Posts
Total
0
Share