DPC PKB Kota Malang Gelar Jalan Sehat Bersama Pasangan AMIN

Avatar
DPC PKB Kota Malang Gelar Jalan Sehat Bersama Pasangan AMIN
DPC PKB Kota Malang Gelar Jalan Sehat Bersama Pasangan AMIN

Wartacakrawala.com – Makassar effect. Ini akan dilakukan DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Malang dengan menggelar Jalan Sehat bareng Bacapres & Bacawapres, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

Baca Juga: Ketua LK DPC PKB, Moh. Badrul Bari Beri Pesan Kepada Saksi pada Acara Pelatihan Saksi Pemenangan PKB 2024

Jalan sehat digelar pada Minggu, 8 Oktober 2023 di Jalan Besar Ijen (Simpang Balapan) Kota Malang, mulai pukul 06.00 WIB. “Kami terinspirasi suksesnya acara di Makassar,” kata Humas DPC PKB Kota Malang, Badrul Badri, kepada KBA News, Rabu, 4 Oktober 2023.

Sampai hari ini, lebih dari 600 ribu peserta baik dari kalangan masyarakat umum, simpatisan, relawan dan kader PKB sudah menyatakan siap meramaikan jalan sehat bersama AMIN.

“Kami targetkan acara jalan sehat bersama AMIN ini diikuti oleh satu juta peserta. Sampai hari ini sudah sekitar 600 ribu yang siap hadir,” tambah Badrul Badri.

Guna kesuksesan acara jalan sehat bareng AMIN, Rabu malam, 4 Oktober 2023 dilakukan rapat koordinasi semua unsur yang terlibat. Rapat akan dipimpin oleh Sekjen DPP PKB, Hasanudin Wahid. Rapat digelar di sekretariat DPC PKB setempat.

“Misi utama jalan sehat ini untuk mengenalkan dwi tunggal Anies-Muhaimin beserta program-programnya derni perubahan untuk Indonesia yang lebih baik,” tambah Badrul Badri.

Baca Juga: Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kota Malang Menggelar Pelatihan Saksi Partai Vol. 3 untuk Pemilu 2024

Selain itu, Malang Raya adalah salah satu barometer politik di Jawa Timur. Itu sebabnya, bagi masyarakat umum, simpatisan, relawan, dan kader di wilayah Malang Raya untuk meramaikan jalan sehat bareng AMIN.

Termasuk, warga dari Tulungagung, Blitar, Lumajang, Pasuruan dan Kediri, dipersilahkan ikut ambil bagian dari arus perubahan ini lewat jalan sehat yang digelar PKB Kota Malang.

“Kota Malang adalah salah satu etalase politik di Jawa Timur. Mari kita sukseskan jalan sehat bareng AMIN,” pungkas Dia.

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Ini Pesan H. M. Sanusi Saat Buka Gelaran Liga Pelajar Se-Kabupaten Malang

Ini Pesan H. M. Sanusi Saat Buka Gelaran Liga Pelajar Se-Kabupaten Malang

Next Post
Sesi Foto bersama saat serah terima kartu kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan oleh PERISAI SDSI pada Gemasaba bersama para relawan kebersihan Jalan Sehat Bareng Amin Kota Malang 8/10.

Gemasaba Kota Malang Gandeng PERISAI SDSI Daftarkan Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Bagi Relawan Kebersihan AMIN

Related Posts
Total
0
Share