Dukung Pencapaian Herd Immunity, PMM UMM Galakkan Edukasi Vaksinasi

Avatar
BvsuAABScsP0QAAAABJRU5ErkJggg==
Mahasiswa PMM UMM saat melakukan sosialisasi vaksinasi, foto (ist)

Wartacakrawala.com – Sebagai Upaya mensukseskan program pemerintah khususnya pengadaan vaksinasi secara nasional, PMM (Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa) kelompok 52 gelombang 14 UMM (Universitas Muhammadiyah Malang) melakukan kegiatan edukasi vaksinasi.

Edukasi ini dilakukan pada masyarakat lingkungan Gondanglegi kabupaten Blitar, Senin (20/10).

Menurut Alifa Nurrohma selaku koordinator kelompok 52 gelombang 14, dilakukannya program ini tidak lain sebagai cara efektif untuk menyadarkan masyarakat agar mau melakukan vaksinasi.

“Vaksinasi yang telah dilakukan oleh kelompok nya cukup efektif, karena banyak masyarakat yang awalnya ragu untuk melakukan vaksinasi bahkan menolak untuk melakukan nya akhirnya bisa menerima bahwa vaksinasi dilakukan agar masyarakat Indonesia kembali bisa melakukan aktivitas tanpa ada kekhawatiran akan virus covid 19,” jelasnya.

Edukasi vaksinasi di lingkungan Gondanglegi, kata Alifa, dilakukan dengan dua kali. Hal ini dimaksudkan untuk mengantisipasi kerumunan yang berlebihan.

Baca juga: Tingkatkan Efisiensi Produksi, Mahasiswa PMM Bantu Kelompok Tani Desa Petungsewu

“Dalam hal ini maka sudah semestinya kita saling bahu membahu mensukseskan program ini, agar masyarakat Indonesia cepat kembali pada kebiasaan sebelum adanya covid 19,” pungkasnya.

Sementara itu, Agies selaku anggota dari organisasi karang taruna lingkungan Gondanglegi menyampaikan bahwa sebagian masyarakat lingkungan Gondanglegi tidak mau melakukan vaksinasi karena ketakutan mereka akan efek bahaya dari vaksinasi.

“Banyak persepsi persepsi negatif terkait vaksinasi mulai dari munculnya gejala penyakit pada tubuh bahkan lebih ekstrim lagi orang yang melakukan vaksinasi bisa kehilangan nyawa atau meninggal,” paparnya.

Dalam kegiatan vaksinasi PMM Gondanglegi melakukan edukasi vaksinasi tidak hanya pada pengertian vaksin, tapi juga memberikan contoh dampak positif jika melakukan vaksinasi.

“Dan kami juga menunjukkan sertifikat vaksin kepada masyarakat yang hadir dalam kegiatan edukasi vaksinasi pada malam itu,” paparnya.

Kegiatan ini juga bekerjasama dengan organisasi pemuda karangan taruna lingkungan Gondanglegi, sehingga memudahkan kelompok 52 gelombang 14 ini dalam melakukan kegiatan tersebut.

Galih Selaku anggota karang Taruna lingkungan Gondanglegi menyampaikan, bahwa pihaknya sangat senang dilibatkan dalam kegiatan ini. Selain mendapatkan pengetahuan terkait vaksinasi. (*)

Penulis: Habibullah PMM UMM Gondanglegi

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post

Cara Mudah Terjemahkan Banyak Bahasa Pakai Google Translate, Solusi untuk Pekerjaan

Next Post

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Gelar Festival Hari Santri Nasional di Gondoriyo

Related Posts
Total
0
Share