Wartacakrawala.com – Handphone menjadi salah satu kebutuhan yang tak bisa ditinggalkan di era serba digital sekarang ini.
Hal ini membuat kita tak bisa lepas dari Handphone, bahkan sering menyimpannya di tempat yang mudah dijangkau.
Tapi ternyata ada beberapa tempat terlarang yang sebaiknya tidak kamu jadikan untuk meletakkan Handphone, karena bisa mengundang bahaya tanpa kamu sadari dan bisa membahayakan kesehatan.
Lalu tempat mana saja yang tidak diperbolehkan menyimpan handphone? Berikut ulasannya.
Baca juga: Tak Cuma Deja Vu, 5 Fenomena Aneh ini Sering Dialami Banyak Orang
- Ditaruh Dekat Kepala
Ini yang paling sering dilakukan adalah menaruh handphone di bawah bantal dan dekat kepala. Tidur dekat handphone bisa mengganggu kesehatan.
Jumlah frekuensi radiasi yang dikeluarkan handphone sama dengan yang dipancarkan dari gelombang mikro. Hal ini dapat menyebabkan sakit kepala dan juga pusing.
Selain itu, handphone dalam kondisi panas akan sulit melepas panas saat tertimpa bantal, sehingga meningkatkan risiko handphone meledak dan terbakar.
Usahakan ketika tidur, handphone diletakkan di atas nakas. Pokoknya yang jauh deh dari tempat kamu tidur, ya.
Baca juga: 5 Zodiak yang Sulit Mengatasi Patah Hati, Ada yang Berubah Jadi Obsesif
- Saku Pakaian
Terkadang adanya saku celana memang memudahkan menaruh barang-barang yang kecil. Namun kebiasaan menaruh di dalam saku celana, bisa menyebabkan sensasi panas pada handphone.
Bila handphone dalam keadaan aktif dan ditempatkan di kantong pakaian atau saku celana, baik di depan maupun di belakang, akan menimbulkan radiasi yang akan memicu risiko tumor.
- Kamar Mandi
Hal ini sering terjadi ketika kamu tetap ingin membawa handphone. Namun tahukah kamu kamar mandi mengandung banyak bakteri yang bisa saja menempel pada handphone-mu.
Sekalipun kalian sudah meletakkan ponsel jauh dari kloset kamar mandi, bakteri yang hinggap dipermukaan kloset dapat terlempar sejauh satu kilometer saat kalian membilasnya (flush).
Baca juga: Ciri Kolesterol Tinggi Terlihat Jelas dari Kaki, Bisa Kamu Buktikan
- Jok Motor
Saat terburu-buru akan pergi dan tidak sempat menaruh handphone pada tas, maka terkadang kamu seringkali menyimpan handphone pada jok motor karena dianggap praktis dan cepat. Namun sebenarnya cara itu adalah hal yang salah.
Jika motor dalam keadaan menyala, panas yang dihasilkan oleh mesin bisa menyebabkan panas juga pada handphone.
Bagian yang sangat rentan adalah layarnya, karena terbuat dari liquid yang mudah rusak bila terkena panas yang berlebihan.
Hal yang lebih berbahaya lagi adalah handphone bisa membakar sepeda motormu tanpa disadari. Sebab, posisi jok motor yang dekat dengan tangki bensin yang mudah terbakar.