” Manusia yang paling dicintai oleh Allah adalah yang paling bermanfaat untuk manusia. Dan amalan yang paling dicintai oleh Allah adalah kegembiraan yang engkau masukan ke hati seorang mukmin, atau engkau hilangkan salah satu kesusahannya, atau engkau membayarkan hutangnya, atau engkau hilangkan kelaparannya,” tambah ust Dwi.
Dalam kesempatan tersebut, Ustadz Dwi juga menerangkan tentang janji allah mengenai jaminan bagi seluruh orang ketika selalu menaati dan melaksanakan perintah – perintah Allah.
وَلَوْ اَنَّهُمْ اَقَا مُوا التَّوْرٰٮةَ وَا لْاِ نْجِيْلَ وَمَاۤ اُنْزِلَ اِلَيْهِمْ مِّنْ رَّبِّهِمْ لَاَ كَلُوْا مِنْ فَوْقِهِمْ وَمِنْ تَحْتِ اَرْجُلِهِمْ ۗ مِنْهُمْ اُمَّةٌ مُّقْتَصِدَةٌ ۗ وَكَثِيْرٌ مِّنْهُمْ سَآءَ مَا يَعْمَلُوْنَ
“Dan sekiranya mereka sungguh-sungguh menjalankan (hukum) Taurat, Injil, dan (Al-Qur’an) yang diturunkan kepada mereka dari Tuhannya, niscaya mereka akan mendapat makanan dari atas mereka dan dari bawah kaki mereka. Di antara mereka ada sekelompok yang jujur dan taat. Dan banyak di antara mereka sangat buruk apa yang mereka kerjakan.” (QS. Al-Ma’idah 5: Ayat 66)
” Allah akan menjamin seluruh kehidupan Anda tatkala Anda menjalankan ketaatan kepada Allah SWT. Laksanakan yang Allah perintahkan dan jauhi segala larangan dari Allah SWT.” ucap Ust Dwi.
” Jangan merasa lemah menjadi Amil. Karena menjadi seorang Amil adalah pekerjaan yang di ridhoi oleh Allah SWT. Seorang Amil itu semua kebutuhan nya akan langsung ditanggung oleh Allah SWT. Yang mengkaji langsung Allah SWT,” tutup Ust Dwi.