Kemenag Terbitkan Daftar Tarif Layanan Sertifikasi Halal, Ini Rinciannya

Avatar
Kepala BPJPH M. Aqil Irham / dok. Kemenag
Kepala BPJPH M. Aqil Irham / dok. Kemenag

“Pembayaran komponen itu disetorkan oleh pelaku usaha ke rekening Badan Layanan Umum BPJPH. Pembayaran dilakukan oleh pelaku usaha setelah LPH menyerahkan rincian biaya kepada BPJPH untuk diterbitkan menjadi satu kesatuan tagihan komponen biaya,” kata dia.

Adapun komponen biaya permohonan sertifikat halal untuk barang dan jasa (per sertifikat) rinciannya permohonan sertifikat halal bagi usaha mikro dan kecil Rp300.000, usaha menengah Rp5.000.000, usaha besar atau berasal dari luar negeri Rp12.500.000.

Permohonan Perpanjangan Sertifikat Halal; Usaha Mikro dan Kecil Rp200.000, Usaha Menengah Rp2.400.000, Usaha Besar dan/atau berasal dari luar negeri Rp5.000.000. Sementara registrasi Sertifikasi Halal Luar Negeri Rp800.000.

Sedangkan, daftar batas tertinggi unit biaya pemeriksaan kehalalan produk oleh lembaga pemeriksa halal untuk pelaku usaha menengah, besar, dan luar negeri rinciannya; produk dalam positif list/produk dengan proses/material sederhana Rp3.000.000.

Lalu, pangan olahan, produk kimiawi, produk mikrobial Rp6.468.750, flavour dan fragrance Rp7.652.500, produk rekayasa genetika Rp5.412.500, Obat, kosmetik, produk biologi Rp5.900.000.

Kemudian, vaksin Rp21.125.000, gelatin Rp7.912.000, barang gunaan dan kemasan Rp3.937.000, jasa Rp5.275.000, restoran/katering/kantin Rp3.687.500, rumah potong hewan/unggas dan jasa sembelihan Rp3.937.000.

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Polri bakal dalami video viral pria meminta hapus 300 Ayat Al Quran / Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo / Antara

Polri Dalami Video Viral Pria Minta Hapus 300 Ayat Al Quran

Next Post
Ilustrasi layanan pengaduan kasus robot trading dan binary option / shutterstock

Polri Luncurkan Layanan Pengaduan Kasus Robot Trading dan Binary Option

Related Posts
Total
0
Share