KKN UIN Walisongo Semarang Warnai Kegiatan Senam Ibu PKK

Luluk Mukarromah
KN RDR-75 kelompok 98 UIN Walisongo Semarang mengikuti kegiatan senam pagi bersama ibu-ibu PKK (foto:istimewa)

Wartacakrawala.com – KKN RDR-75 kelompok 98 UIN Walisongo Semarang mengikuti kegiatan senam pagi bersama ibu-ibu PKK yang digelar di Aula Balai Desa Kebondalem, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang. Kegiatan ini diikuti oleh ibu-ibu PKK dan juga mahasiswa KKN RDR-75 Kelompok 98.

Olahraga sangat penting dilakukan khususnya pada kondisi pandemi seperti sekarang ini untuk meningkatkan daya tahan tubuh sehingga seseorang menjadi tidak mudah terserang penyakit, salah satunya melalui senam pagi.

“Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya mendukung program pencegahan dan penanggulangan Covid-19 di lingkungan masyarakat dan diharapkan dapat mewujudkan budaya hidup sehat,” ungkap ketua PKK.

Baca juga: Mahasiswa KKN Adakan Pelatihan Penggunaan Aplikasi Daring

Dengan adanya kegiatan senam pagi bersama ibu-ibu PKK ini diharapkan dapat menjadikan pola hidup sehat dan menjaga kebugaran.

Menurut bu Dewi salah satu peserta senam, mengungkapkan kegiatan ini sangat bagus mengingat kami para ibu-ibu jarang sekali senam pagi karena disibukkan dengan aktivitas rumah, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kesehatan dan kebugaran tubuh kita.

“Menjalani hidup sehat tidak cukup hanya dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi saja, melainkan harus dibarengi dengan berolahraga, bukankah jiwa yang sehat terdapat pada tubuh yang sehat juga,” tambah bu dewi. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post

Mahasiswa KKN Adakan Pelatihan Penggunaan Aplikasi Daring

Next Post

Mahasiswa UIN Walisongo Latih Anak Menanam Tanaman Hidroponik

Related Posts