Peduli Pendidikan Islami, Mahasiswa KKN Bersama Santri Adakan Pelatihan Rebana

Shofy Maulidya Fatihah
BvsuAABScsP0QAAAABJRU5ErkJggg==
Pelatihan Rebana yang diadakan mahasiswa KKM UIN Walisongo bersama santri

Wartacakrawala.com – Seni rebana merupakan seni musik tradisional yang kental akan nuansa keagamaan. Untuk melestarikan musik rebana ini, pondok pesantren Al-Ma’rufiyyah mengadakan latihan Hadrah Al-Habsyi.

Kegiatan latihan rebana di pondok pesantren tersebut rutin dilakukan setiap satu minggu sekali yaitu pada malam Jumat setelah kegiatan maulid dziba’ di Mushola Al-Muttaqin milik pondok pesantren Al-Ma’rufiyyah.

Pelatihan rebana ini bertujuan untuk melestarikan seni musik islami agar tidak kalah dengan jenis musik lain.

Baca juga: Manfaatkan Tanaman Lokal, Mahasiswa UIN Walisongo Produksi Keripik Daun Kesum

Santri-santri putri pondok pesantren Al-Ma’rufiyyah sangat antusias ketika berlatih dan diajari rebana oleh santri lain.

Mahasiswa KKN juga ikut serta dalam pelatihan rebana di pondok pesantren Al-Ma’rufiyyah. Kegiatan latihan rebana ini berjalan dengan lancar, hikmat dan santai.

Mahasiswa bersama para santri saling berkolaborasi dalam memainkan alat musik rebana dan juga saling sharing variasi-variasi pukulan, sehingga banyak ilmu baru yang didapat dalam memainkan alat rebana.(*)

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post

Manfaatkan Tanaman Lokal, Mahasiswa UIN Walisongo Produksi Keripik Daun Kesum

Next Post

Potret Giat Mahasiswa UIN Walisongo di Bank Sampah Melati

Related Posts
Total
0
Share