Kartu sehat tersebut berisikan identitas lengkap lansia, keterangan setiap bulan untuk cek kesehatan berupa tinggi badan, berat badan, tekanan darah, kadar gula darah, dan asam urat
Selain membuat kartu sehat untuk lansia, mahasiswa KKN juga memberikan program inisiatif berupa pengecekan kesehatan gratis untuk melihat gula darah, cek asam urat, cek tekanan darah, menimbang berat badan dan mengukur tinggi badan.
Sekitar kurang lebih 25 lansia datang mengikuti program tersebut, mahasiswa KKN juga memberikan edukasi mengenai makanan apa yang harus dihindari dan diperbolehkan apabila mempunyai kadar tinggi dalam pengecekan asam urat, gula darah dan tekanan darah.
“Terimakasih sekali yah mas-mas dan mba-mba KKN sudah melakukan cek kesehatan gratis, saya jadi tahu saya sehat atau tidak, dan saya juga jadi tambah berhati-hati kalau makan, nanti saya kurangi konsumsi jeroan sama sayur hijau biar turun asam urat saya, pantesan saya setiap hari sering pegel-pegel,“ tutur salah satu lansia.
Tujuan diadakannya cek kesehatan gratis dan edukasi ini untuk membantu lansia mengetahui status kesehatannya baik atau tidak. Cek kesehatan juga dapat memberikan pengetahuan kepada lansia terkait makanan yang sehat untuk dikonsumsi dan pantangan makanan.
Hal ini untuk menghindari penyakit Hipertensi, Diabetes maupun Asam urat. Mereka sangat antusias dan senang karena bisa melakukan cek kesehatan secara gratis dan jadi tahu kondisi kesehatan tubuh mereka. (*)