Wartacakrawala.com – Meskipun angka penurunan virus covid-19 di Sukolilan terbilang sudah mulai turun, namun protokol kesehatan tetaplah harus diperhatikan.
Oleh karena itu, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Dari Rumah Angkatan 77 UIN Walisongo membagikan masker gratis dan handsanitizer kepada warga sekitar, Pada 12 November 2021.
Para warga turut senang menerima masker tersebut, karena saat ini masih dibutuhkan.
Bagi-bagi masker tersebut tidak lain sebagai upaya mendukung upaya pemerintah untuk menangani Covid-19.
“Kami selaku Mahasiswi KKN UIN Walisongo sepenuhnya mendukung upaya pemerintah tersebut agar memutus rantai penyebaran wabah Covid-19,” terang Khoirotun Nisa’.
Umu Salama salah satu seorang warga Desa Sukolilan berharap agar mahasiswa KKN UIN Walisongo terus berkontribusi dalam membantu mensosialisasikan upaya pemerintah, yakni memakai masker, walaupun kegiatan KKN nya sudah usai.
Khoirotun Nisa’, salah satu anggotanya mengatakan, kegiatan ini sebagai wujud kepedulian anggota Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Dari Rumah (RDR) ke-77 kelompok 82 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang untuk warga di lingkungan sekitar yang minim kesadaran dalam mematuhi protokol kesehatan seperti pentingnya penggunaan masker.
Baca juga: Peduli Kebersihan, Mahasiswa UIN Walisongo Bersihkan Tempat Ibadah
Sekaligus mensosialisasikan pentingnya penggunaan masker saat diluar rumah dan menyampaikan agar warga tetap mematuhi protokol kesehatan secara ketat dikarenakan pandemi belum sepenuhnya pergi.
Salah satu warga Desa Sukolilan mengatakan, sangat berterima kasih kepada mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang yang telah membagikan masker kepadanya.
“Terimakasih kepada mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang yang telah berbagi masker, meski hanya masker tetapi sangat bermanfaat bagi saya dan masyarakat,” ujarnya yang sebelumnya tidak memakai masker.
Bagi-bagi masker juga merupakan bentuk pengabdian Mahasiswa KKN UIN Walisongo terhadap masyarakat setempat. (*)