Cegah Covid19, Mahasiswa UIN Walisongo Bagikan Masker kepada UMKM Gebanganom

Avatar
hAFUBAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAAALwGsYoAAaRlbhAAAAAASUVORK5CYII=
Mahasiswa KKN UIN Walisongo saat membagikan masker pada UMKM

Wartacakrawala.com – Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang turut membantu dalam upaya pencegahan Covid-19 dengan membagikan masker pada UMKM di Desa Gebanganom Wetan Kec.Kangkung Kab.Kendal, Sabtu (13/11)

“Warga mayoritas bekerja sebagai pedagang UMKM yang pendapatan mereka sebagian besar dari hasil penjualan daganganya” tutur mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang Jibril.

Diungkapkannya, warga yang menjual barang dagangan berupa bahan pokok sehari – hari jarang sekali memperhatikan protokol kesehatan terutama dalam pemakaian masker.

Sehingga, hal tersebut difungsikan dirinya sebagai langkah edukasi serta pengabdian kepada masyarakat dalam upaya pencegahan penularan Covid-19.

Baca juga: Mahasiswa UIN Walisongo Kaji Cara Budidaya Ikan Lele, Begini Penjelasannya

“Apalagi kasus pandemi Covid 19 yang tidak kunjung selesai sehingga dimanfaatkan mahasiswa untuk mengedukasi masyarakat dalam langkah nyata pencegahan covid dan pengbadian kepada masyarakat,” tutur Jibril mahasiswa KKN RDR 77

Kegiatan tersebut mendapat apresiasi oleh warga sekitar. Selama KKN, mahasiswa dapat membantu dalam mendukung program pemerintah yaitu penerapan upaya memutus penyebaran Covid-19

“Mulai dari membagi masker ke warga sampai ke penjual warung – warung. Masker dibagikan kepada warga yang tidak mengenakan masker,” ujarnya

Para penjual merasa terbantu mengungkapkan, adanya KKN dari UIN Walisongo Semarang selain membantu memutus penyebaran Covid 19 tetapi juga telah mengedukasi tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan salah satunya dengan mengenakan masker

“Saya sangat senang karena masih ada anak muda yang ingin terjun langaung dan mau membantu memutus penyebaran Covid 19,” ujar Andi salah satu pedagang. (*)

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
aAAH7Vn1zAAAAAElFTkSuQmCC

Mahasiswa UIN Walisongo Kaji Cara Budidaya Ikan Lele, Begini Penjelasannya

Next Post
aAAH7Vn1zAAAAAElFTkSuQmCC

Gandeng Karang Taruna Desa Gebanganom, Mahasiswa UIN Walisongo Tanam Puluhan Pohon

Related Posts
Total
0
Share