Wartacakrawala -Malang, Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang tergabung dalam kelompok PMM TEMATIK KELOMPOK 1 TAHUN 2025 sukses melaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat di Kampung Warna Warni Jodipan, Malang. Dengan mengusung tema Pengembangan Branding Kreatif untuk Pariwisata Kampung Warna Warni Jodipan Melalui Pendekatan Media Sosial, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan daya tarik wisata melalui strategi digital yang inovatif.
Dibimbing langsung oleh bapak Jamroji, S.Sos., M.Comms., dosen dari Program Studi Ilmu Komunikasi UMM, kelompok yang beranggotakan delapan mahasiswa ini menginisiasi berbagai program kerja untuk meningkatkan eksistensi Kampung Warna Warni Jodipan di ranah digital.
Program Kerja Unggulan
Dalam upaya mencapai tujuan branding kreatif, kelompok ini mengadakan serangkaian pelatihan yang melibatkan warga setempat dan pengelola wisata. Beberapa materi utama yang diberikan meliputi:
- Coaching Pembuatan Content Plan: Mengajarkan strategi penyusunan konten media sosial yang efektif dan menarik bagi wisatawan.
- Pelatihan Design Grafis: Memberikan keterampilan desain visual guna memperindah promosi digital Kampung Warna Warni Jodipan.
- Fotografi dan Videografi: Memperkenalkan teknik pengambilan gambar dan video berkualitas tinggi untuk mendukung branding destinasi wisata.
- Copywriting: Melatih warga dalam membuat caption dan narasi menarik untuk media sosial guna meningkatkan engagement audiens
Selain program berbasis digital, kelompok ini juga menginisiasi beberapa proyek fisik yang mendukung estetika, kenyamanan lingkungan dan pengurangan dampak banjir di daerah Kampung Warna Warni Jodipan, seperti:
- Pembuatan Sekat Banjir: Upaya untuk mengatasi potensi banjir di area wisata.
- Taman Bingkai: Area khusus yang dirancang sebagai spot foto menarik bagi wisatawan.
- Mading Offline dan Online (blog website) The Beauty of Jodipan: Sarana informasi yang menampilkan keindahan, sejarah, dan perkembangan Kampung Warna Warni Jodipan.
Dampak dan Harapan
Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh masyarakat setempat. Para peserta pelatihan merasa mendapatkan wawasan baru dalam mempromosikan wisata kampung mereka. Dengan adanya program ini, diharapkan Kampung Warna Warni Jodipan semakin dikenal luas melalui media sosial, meningkatkan jumlah wisatawan, serta memberikan dampak ekonomi positif bagi masyarakat sekitar.
Melalui Pengabdian Masyarakat ini, mahasiswa UMM tidak hanya mengasah keterampilan akademik mereka tetapi juga turut berkontribusi dalam memajukan sektor pariwisata lokal. Semoga program ini menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berinovasi dan berdaya bagi masyarakat!