Wartacakrawala.com – Sejak merebaknya pandemi COVID-19 pemerintah menerapkan sistem belajar daring atau yang sering kita sebut belajar dari rumah. Dengan sistem ini maka kegiatan belajar mengajar dilakukan secara jarak jauh.
Namun tidak semua masyarakat dapat melakukan sistem belajar daring karena keterbatasan teknologi maupun sibuk bekerja sehingga tidak dapat melakukan pendampingan belajar terhadap putra-putrinya.
Melakukan pendampingan terhadap anak di rumah sangatlah penting. Selain dapat membantu dalam mengerjakan tugas, mendampingi anak belajar juga bisa mempererat hubungan antara orang tua dan anak.
Pendampingan ini dilakukan setiap hari Minggu di rumah Rozy. Pendampingan belajar ini bertujuan untuk membantu siswa yang kesulitan dalam belajar secara mandiri.
Baca juga: Potret Persiapan TPQ Karli Muttaqin dalam Ajang Festival Anak Sholeh TPQ Se-Kota Semarang
Oleh karena itu, Ahmad Fachrur Rozy salah satu mahasiswi KKN Mandiri Dari Rumah angkatan ke XI UIN Walisongo Semarang melakukan pendampingan belajar kepada siswa yang berada di lingkungan rumahnya di Desa Tritunggal Kab Rembang.
Siti Lathifatun Ni’mah salah satu siswa yang mengikuti progam pendampingan belajar dari rumah merasa sangat terbantu dengan adanya program ini.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat membantu siswa dalam memahami materi yang di sampaikan ke guru mereka secara daring serta mengurangi beban orang tua tidak bisa mendampingi putra putriya. (*)