Polres Malang Siapkan Langkah Strategis, Antisipasi Mobilitas Masyarakat di Tempat Wisata

Avatar
Kapolres Malang, AKBP Ferli Hidayat didampingi Dandim Malang-Batu, Letkol Inf Taufik Hidayat melakukan peninjauan langsung ke pos-pos pengamanan dan pelayanan mudik 2022
Kapolres Malang, AKBP Ferli Hidayat didampingi Dandim Malang-Batu, Letkol Inf Taufik Hidayat melakukan peninjauan langsung ke pos-pos pengamanan dan pelayanan mudik 2022

Wartacakrawala.com – Kapolres Malang, AKBP Ferli Hidayat didampingi Dandim Malang-Batu, Letkol Inf Taufik Hidayat melakukan peninjauan langsung ke pos-pos pengamanan dan pelayanan mudik 2022 di wilayah hukum Polres Malang, Rabu (27/04/2022) Siang.

Kali ini, pengecekan dilakukan di Kecamatan Bantur Kabupaten Malang. Kegiatan pengecekan ini dilakukan untuk menindaklanjuti kesiapan Operasi Ketupat Semeru 2022.

Tercatat, Polres Malang mendirikan 7 pos pengamanan dan 1 pos pelayanan mudik 2022. Didukung pula dengan adanya 13 pos pengamanan tempat pariwisata.

Setelah dilakukan pengecekan dan pos pengamanan mudik sesuai prosedur, dilanjut Kapolres Malang dan Dandim Malang-Batu mengecek ke pos pengamanan tempat pariwisata di pantai Balekambang, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang.

“Kita tahu 2 tahun terakhir pengelolaan tempat wisata mengalami penurunan jumlah pengunjung karena Covid-19, pada tahun ini mobilitas pengunjung tempat wisata diperkirakan akan meningkat,” terang Kapolres.

Dengan didirikannya pos pengamanan pariwisata yang dikelola oleh dinas terkait ini diharapkan menjadi salah satu upaya Kepolisian untuk memudahkan pelayanan terhadap masyarakat.

Baca juga: Gelar Latihan Operasi Ketupat Semeru, Ini Dia Arahan Kapolres Malang

“Untuk itu kita himbau di tiap-tiap pos pengamanan pariwisata disediakan himbauan protokol kesehatan Covid-19,” ujar Kapolres

Forkopimda Malang telah beberapa kali melakukan rapat koordinasi dengan dinas terkait maupun dengan pengelola tempat pariwisata untuk terus mengingatkan bahwa Kabupaten Malang masih masuk PPKM level 2

“Khusus di tempat pariwisata kami sediakan handsanitizer, masker gratis dan thermogun. Dan jika diketemukan masyarakat yang belum vaksin booster kami akan sediakan gerai vaksin di pos pengamanan,” jelas Kapolres.

“Berapapun dosis vaksin akan kita upayakan terpenuhi untuk masyarakat yang khususnya ingin melaksanakan vaksin booster,” pungkasnya.

Antisipasi kerumunan dan potensi gangguan Kamtibmas di tempat pariwisata difokuskan pada  H-7 dan H+7 lebaran. Khususnya di hari akhir pekan akan ditingkatkan intensitas pengamanannya.

Sementara itu meninjau dan memprediksi angka kemacetan jalan raya. Kapolres Malang beserta Kasat Lantas menyiapkan rekayasa lalu lintas di Exit Tol maupun jalan raya yang sebelumnya mengalami kepadatan pengendara.

“Kita memiliki 4 Exit Tol, 3 di wilayah Kabupaten Malang dan 1 di wilayah Malang Kota. Apabila debit kendaraan di Exit Tol tinggi maka akan kami lakukan rekayasa lalu lintas guna mengurai kepadatan pengendara,” jelas Kapolres.

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat saat memberikan arahan latihan Pra Operasi Ketupat Semeru 2022 di Gedung Sanika Satyawada Polres Malang, Rabu (27/04/2022).

Gelar Latihan Operasi Ketupat Semeru, Ini Dia Arahan Kapolres Malang

Next Post
Ketua Umum ESI Kabupaten Malang, Zulham A. Mubarrok saat membuka turnamen ESI Kabupaten Malang dan Esto Cafe Mobile Legends Cup

Daftar Skuad Pemenang ESI Kabupaten Malang dan Esto Cafe Mobile Legends Cup

Related Posts
Total
0
Share