Silaturahmi dengan Masyayikh Ponpes Al Falah Ploso Kediri, Ini Pesan Kapolri

Shofy Maulidya Fatihah
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersilaturahmi bersama Masyayikh dan sesepuh serta pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al Falah Ploso
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersilaturahmi bersama Masyayikh dan sesepuh serta pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al Falah Ploso

Wartacakrawala.com – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersilaturahmi bersama Masyayikh dan sesepuh serta pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al Falah Ploso Kabupaten Kediri, Sabtu (6/8/2022).

Dalam giat tersebut, Kapolri didampingi oleh Asrena Kapolri Irjen Pol Wahyu Hadiningrat, As SDM Kapolri Irjen Pol Wahyu Widada, Aslog Kapolri Irjen Pol R.P Argo Yuwono dan Dirtipidsiber Bareskrim Polri Brigjen Asep Edi Suheri, Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta serta pejabat utama Polda Jatim.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan dalam sambutannya, kegiatan ini merupakan wujud upaya dari Polri untuk meningkatkan sinergitas antara umaroh dengan ulama, karena seluruh tugas Polri dapat berjalan dengan baik tidak lepas dari doa dari para ulama.

“Selama dua tahun lebih Indonesia menghadapi pandemi Covid – 19, saat ini kita telah berhasil menangani Covid – 19 melalui gencarnya program vaksinasi, para ulama juga membantu percepatan vaksinasi pada kalangan santri,” tandasnya.

Baca juga: Gedung dan Fasilitas Baru Polda Jatim Diresmikan, Dari Dana Hibah Pemprov Jatim

“Saat ini kita mengalami dampak dari invasi Rusia ke Ukraina yang menyebabkan kelangkaan pangan dan energi yang dirasakan oleh seluruh dunia termasuk Indonesia,” tambahnya Kapolri dalam penyampaiannya saat di Pondok pesantren Al Falah Ploso, Kediri.

Lebih lanjut, Jenderal Listyo menyampaikan. Menjelang pemilihan umum tahun 2024 yang rawan terjadi polarisasi masyarakat akibat Politik identitas.

“Hal tersebut dapat mengakibatkan perpecahan masyarakat di tengah situasi sulit yang dihadapi bangsa Indonesia,” pungkasnya.

Kegiatan diakhiri dengan ramah tamah dengan KH. Nurul Huda Djazuli (Masyayikh Ponpes Al Falah), Ibu Nyai Hj. Lailatul Badriyah Djazuli (Masyayikh Ponpes Al Falah), para sesepuh dan pengasuh Ponpes Al Falah serta Forkopimda Kabupaten dan Kota Kediri.

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Pemain Timnas Indonesia usai mencetak gol kegawang Vietnam di Piala AFF U-16

Tundukkan Vietnam 2-1, Indonesia Lolos Semifinal AFF U-16

Next Post
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri "Khotmil Qur'an Dari Polri Untuk Negeri" dalam rangka peringatan kemerdekaan Republik Indonesia di Pondok Pesantren (Ponpes) Lirboyo Kota Kediri

Kapolri Hadiri Khotmil Qur’an dari Polri untuk Negeri di Ponpes Lirboyo Kediri

Related Posts
Total
0
Share