Yuk , Mengenal Lebih Dekat Nusantara Rythem Situbondo

Avatar
Foto bersama anggota sanggar seni Rythem Situbondo di acara pelatihan
Foto bersama anggota sanggar seni Rythem Situbondo di acara pelatihan

Wartacakrawala.com – Sanggar Seni Nusantara Rythem Situbondo merupakan perkumpulan seni budaya yang secara intensif melestarikan kebudayaan dalam bidang instrumen musik nusantara.

Pada tahun 2022, Sanggar yang berlokasi di Perumahan Greenhill, Sumberkolak, Situbondo ini mendapat dukungan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam Program Dana Indonesiana.

Baca Juga: SMKS Modern Al-Rifa’ie Pamerkan Karya Seni Photography Human Interest

Dengan demikian, Sanggar Nusantara Rythem semakin gencar dalam mengampanyekan budaya nusantara dalam bidang instrumen musik tradisi.

Salah satu program kerja yang dilaksanakan yakni Pelatihan Membuat dan Memainkan Instrumen Musik Tradisional tingkat dasar. Kegiatan ini dilaksanakan di Sanggar Seni Nusantara Rythem dan diikuti oleh 20 peserta dengan ketentuan batas usia 17-40 tahun.

Pemateri yang dihadirkan pada pelatihan ini adalah seorang seniman asal Banyuwangi yang saat ini menetap di Tuban, Agus Nur Wahyudi atau yang biasa dikenal dengan Mas Hewod. Adapun instrumen tradisional yang dibuat, meliputi alat musik tiup (suling jawa), petik (panting), gesek (tehyan), perkusi (karinding dan pak bheng).

Baca Juga: Launching Rumah Perempuan, “Potret Kekerasan Terhadap Perempuan di Situbondo”

Sebelumnya, Sanggar Seni Nusantara Rythem telah memproduksi modul pembuatan instrumen musik tradisional tingkat dasar sebagai panduan dalam melaksanakan pelatihan membuat dan memainkan instrumen musik tradisional.

Program-program ini bertujuan untuk memperkenalkan instrumen musik nusantara kepada generasi muda. Dengan demikian, diharapkan mereka juga dapat melestarikan budayanya sendiri, salah satunya dalam bidang musik tradisi nusantara.

Total
0
Shares
0 Share
0 Tweet
0 Pin it
0 Share
0 Share
0 Share
0 Share
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post
Ketua PW GP Ansor Jatim Syafiq Syauqi bersama Ketua Umum PSSI terpilih Erick Thohir

Sampaikan Optimisme Publik, Gus Syafiq: Erick Thohir Mampu Melakukan Perubahan di PSSI

Next Post
Meriahkan Hari Kanker Anak Sedunia, YDSF Kota Malang Gelar Lomba Mewarnai dan Tantang Cukur Gundul

Meriahkan Hari Kanker Anak Sedunia, YDSF Kota Malang Gelar Lomba Mewarnai dan Tantang Cukur Gundul

Related Posts
Total
0
Share